Welcome and Have fun ^__^

semoga isi di blog saya yang sederhana ini bisa bermanfaat buat para pengunjung..Maaf kalau ada kata yang salah ya.... Selamat menikmati... :)

Sabtu, 25 Juni 2011

Puisi Cinta Anak kecil....


Kau tersenyum, ku pun tersenyum
Berdua kita akan tertawa bersama,
Berlari bersama mengejar ombak,
Bermain bersama saat hujan,

Kadang aku marah, tapi kemudian kita tertawa lagi.
Sakit yang terasa hanya saat terjatuh dan terluka,
Menangis sejenak, tapi kemudian kita sudah menari lagi.
Menangkap kupu-kupu kita berdua, walau gagal tapi terus mencoba

Setiap hari kegiatan kita selalu sama,
Bangun pagi, dan tertawa dan bermain tanpa henti,
Kemudian tidur setelah dengar dongeng mama.
Dan kembali bermain lagi walau dalam mimpi.

Kata kakak-kakakku itu tandanya cinta,
Karena kita tidak ingin berpisah,
Tapi aku tak mengerti, yang penting bahagia.
Selalu bermain dengan mu bersama.

Suatu saat kita pasti menjadi dewasa,
Tapi ku harap tak ada yang berubah,
Selama bulan dan matahari masih di atas sana,
Bisa kan kita tetap tertawa bersama?

Kamis, 23 Juni 2011

Dengan Uang,....




Dengan Uang :
-         Anda mungkin bisa membeli jam yang sangat mahal, tapi yang pasti anda tidak bisa membeli waktu.
-         Anda mungkin bisa membeli tempat tidur yang mahal, tapi belum tentu anda bisa membeli tidur yang nyenyak.
-         Anda mungkin bisa membeli rumah yang luas, tapi belum tentu anda bisa membeli tempat tinggal yang ternyaman.
-         Anda mungkin bisa membeli obat, tapi belum tentu anda bisa membeli kesehatan.
-         Anda mungkin bisa “membeli” teman, tapi belum tentu anda bisa membeli ketulusan.
-         Anda mungkin bisa mengganti barang yang telah rusak, namun belum tentu anda bisa mengobati hati yang terluka.
-         Anda mungkin bisa menyewa penjaga, tapi belum tentu anda bisa membeli rasa aman.
-         Anda mungkin bisa menabung sangat banyak, tapi anda belum tentu bisa menjamin masa depan.
-         Anda mungkin bisa “membeli” kemenangan, tapi belum tentu anda bisa membeli kebanggaan.
-         Anda mungkin bisa “membeli” kejujuran, tapi belum tentu selamanya anda bisa menghambat kebenaran.
-         Anda mungkin bisa disukai beberapa orang, namun belum tentu anda bisa membeli cinta yang sejati.
Pikirkan lagi, uang itu memang perlu. Akan tetapi dalam hidup, masih banyak hal-hal yang tidak bisa dibeli dengan uang. Cinta, ketulusan, kasih sayang dan tentunya….KEBAHAGIAAN.

Selasa, 21 Juni 2011

"Puisiku" Oleh Patrick Star

Puisiku
"Mawar itu biru,
Violet itu kuning.
Ini bukan ucapan gila.
Ucapan gila itu seperti
Bllaa..Blaaa..Bllaaa..Blaaa
duu..duuu.duu.Buu..Buu..Buu..
Terima kasih,hehehehehehe"

Selasa, 14 Juni 2011

saat kita kecil dan saat kita dewasa....

Banyak hal-hal yang menyenangkan terjadi saat kita kecil dulu. Bebas bermain kemana saja, bisa istirahat kapan saja, dan masih banyak lagi. Tentu saja pada masa-masa seperti itu kita pernah memimpikan untuk jadi dewasa. Bagiku, ingin menjadi dewasa adalah agar aku bisa bekerja dan punya uang sendiri. Aku tidak tahu bagaimana dengan yang lain. Seiring berjalannya waktu, kita pun akan semakin tua. Yang jelas banyak hal yang telah berubah. Teman-teman kita, cara hidup kita dan lain sebagainya. Kita juga semakin sibuk dengan rutinitas kita. Selain itu masalah yang kita hadapi semakin kompleks. Pendidikan, karir, keuangan bahkan asmara adalah masalah yang akan membuat kita terjebak setiap hari. Tidak ada lagi kebebasan seperti kita kecil dulu. Tidak ada lagi cara bermain seperti kita kecil dulu, dan tidak ada lagi hal-hal indah lainnya. Aku menyadari ternyata banyak hal-hal yang kita miliki saat kita kecil dulu perlu dipakai pada saat kita dewasa agar kita tidak terjebak dengan rutinitas. Pernahkah kita melihat betapa polosnya anak kecil akan apa yang mereka rasa dan pikirkan?? Orang dewasa pasti jarang melakukannya. Pernahkah kita melihat seorang anak kecil hanya akan marah sebentar terhadap temannya?? Orang dewasa pasti jarang melakukannya. Dan anak kecil juga gampang terhibur oleh hal-hal sederhana. Sebuah permen misalnya, atau hal-hal sederhana lainnya. Berbeda dengan hiburan orang dewasa. Makanya, terkadang menjadi "anak kecil" itu baik agar kita tidak terjebak dalam kedewasaan yang kompleks.

Senin, 13 Juni 2011

sms lucu


Guru : “Berapa umur ayahmu?”
Murid : “Sama seperti saya.”
Guru :”Bagaimana mungkin?”
Murid :”Dia bisa jadi ayah hanya pada saat saya lahir, makanya sama”
-------------------------------------------------------------------------------------------------------------------------------------
“Seekor kelinci berlari dan melompat, namun usia maksimal mereka hanya sampai 15 tahun. Seekor kura-kura tidak melakukan apa-apa selain makan, namun usia nya bisa mencapai 150 tahun. Maka, jadilah malas dan jangan melakukan apa-apa agar usiamu panjang :p”

Faktanya
Cewek :” Aku ga suka kamu jauh lebih tinggi dari pada aku.”
Cowok :”Bukannya itu malah bagus?”
Cewek :”Bagus darimana?”
Cowok :”Kalau aku memelukmu, maka kamu akan bisa mendengar detakan jantung ku yang hanya menyebutmu.”

Warna kesukaan
Cowo : “Aku suka pada gigimu.”
Cewe :”Kenapa?”
Cowo :”Karena Kuning adalah warna kesukaanku”

Logika Sederhana
Jika seorang guru tidak bisa mengajarkan semua mata pelajaran. Bagaimana kamu bisa mengharapkan seorang murid bisa belajar semua mata pelajaran?? :D

Panggilan Gratis
Saat ini tarif nelpon sudah disesuaikan dengan kepintaran, semakin bodoh yang punya maka semakin murah biayanya. Selamat….!!! Anda boleh menelepon gratis sekarang….

Perbedaan indah dan seram
Indah itu pada saat malam sebelum tidur, kau memeluk boneka beruang mu. Dan seram itu pada saat boneka itu tiba-tiba memelukmu…

Kencan Modern
Seorang cowo yang datang dengan BMW nya mengatakan pada teman kencannya. “Aku mau mengatakan sesuatu yang mengagetkanmu. Aku sudah menikah.” Teman kencannya menjawab :”Oh, ku kira kau mau katakan kalau BMW ini bukan milikmu.”